Tel-U Jalani Visitasi BAN-PT

BANDUNG, TEL-U – Untuk pertama kalinya sejak didirikan Agustus tiga tahun lalu, Telkom University (Tel-U) menjalani Akreditasi Institusi Perguruan Tinggi (AIPT). Sebagai bagian dari proses akreditasi ini, empat asesor hadir melakukan visitasi, Rabu – Kamis (14-15/12).

Keempat asesor adalah Prof Dr Eka Afnan Troena, SE, guru besar Universitas Brawijaya (UB) Malang sebagai ketua tim; Prof Dr Ir Sahala Hutabarat , MSc, guru besar Universitas Diponegoro Semarang; Prof Ir Hadi Sutanto, MMAE, PhD, guru besar Universitas Atmajaya Jakarta; Prof Dr Muhammad Zarlis (Universitas Sumatera Utara) Medan.

Rektor Tel-U, Prof Ir Mochamad Ashari, MEng, PhD, menyampaikan apresiasi atas visitasi ini. Menurutya, AIPT merupakan salah satu tahap yang harus dijalani oleh Tel-U sebagai bentuk pertanggungjawaban terhadap pemangku kepentingan (stake holder).

“Kami memiliki visi dan misi yang kuat untuk memajukan pendidikan bangsa dan untuk itu mendorong visi ini akreditasi dari BAN-PT merupakan salah satu tahap yang penting,” katanya.

Hadir pada visitasi ini semua pimpinan Tel-U mulai dari pimpinan rektorat, pimpinan dekanat para direktur hingga manajer dari seluruh unit. (PR/RAF)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *