Bandung, 5 Agustus 2025 – Dengan semangat memberikan menyelenggarakan pendidikan berkualitas, Fakultas Teknik Elektro (FTE) Telkom University (Tel-U) kembali menambah populasi dosen bergelar doktor. Kali ini, Dr. Budhi Irawan, S.Si., M.T., dosen program studi S1 Teknik Komputer, resmi meraih gelar Doktor Teknik Elektro dan Informatika dari Institut Teknologi Bandung (ITB). Sidang doktoralnya dilangsungkan pada Jum’at (11/7), dengan disertasi berjudul “Pengenalan Ekspresi Mikro Spontan Menggunakan Fitur Aliran Spasial-Temporal Deep Learning pada Urutan Video Panjang untuk Analisis Emosi”.
Dalam disertasinya, Dr. Budhi meneliti mengenai fenomena ekspresi mikro wajah yang kerap muncul hanya dalam hitungan sepersekian detik, tetapi sarat makna emosional. Tantangan utama pada ekspresi mikro spontan adalah mendeteksi ekspresi yang begitu singkat ini di tengah keterbatasan variasi data dan distribusi kelas emosi yang tidak seimbang. Sebagai upaya menjawab tantangan tersebut, Dr. Budhi mengembangkan sebuah pipeline cerdas dengan pendekatan deep-learning.
Ia memanfaatkan kombinasi 3D Convolutional Neural Network (3D-CNN) dan Attention Mechanism untuk menangani tantangan pada domain pengenalan ekspresi mikro. Pendekatan ini dirancang untuk memfokuskan sistem pada fitur spasial-temporal yang paling relevan agar pola-pola halus khas ekspresi mikro dapat dikenali dengan lebih akurat. Menurut Dr. Budhi, memahami emosi manusia adalah bentuk memahami manusia dengan utuh dan manusiawi
“Memahami emosi manusia melalui ekspresi mikro bukan sekadar tantangan teknis, tetapi langkah menuju teknologi yang lebih memahami manusia dengan utuh dan tetap manusiawi,” jelasnya.
Melalui penelitian yang dilakukannya, Dr. Budhi sekaligus mewujudkan komitmen civitas academica Tel-U untuk terus melahirkan riset inovasi yang canggih, humanis, serta menghadirkan solusi yang bermanfaat bagi masyarakat luas.
Penulis: Aqila Zahra Qonita | Editor: Adrian Wiranata | Foto: Public Relations