Mahasiswa Tel-U Ciptakan Website Untuk Design Aplikasi Berbasis AI

BANDUNG, Telkom University – M Fahlevi Ali Rafsanjani mahasiswa Fakultas Teknik Elektro Telkom University (FTE Tel-U) jurusan Teknik Fisika, berhasil meraih juara ke-2 pada ajang Deakin SPARK and Hacker Exchange (HEX) 2021, yang berlangsung pada 21 Agustus – 23 Agustus 2021.

Kompetisi yang digelar oleh Deakin University Australia ini, merupakan kompetisi AI Hackathon, dimana para peserta diminta untuk membuat sebuah inovasi yang berkaitan dengan Artificial Intelligence (AI) yang dibuat dalam bentuk prototype.

Fahlevi menjelaskan pada kompetisi ini dirinya membuat sebuah website yang membantu dalam pembuatan aplikasi android melalui AI dengan fitur recommender system dan juga image recognition.

“Melalui website ini nantinya user (pengguna) dapat membuat UI (User Interface) berbasis android ataupun IOS, dan melalui website ini juga disediakan fitur rekomendasi untuk memilih desain yang cocok untuk UI dengan hanya menambahkan warna, font atau shape, dan dari website yang saya buat langsung memberikan rekomendasi desain yang dimaksud.” Jelasnya.

Fahlevi menceritakan, melalui website ini dirinya ingin membantu para founder yang baru mengembangkan startup-nya sekaligus ingin membantu para pemilik startup untuk bisa terus mengembangkan dan merancang startupnya secara efisien.

“Saya berharap inovasi yang kami buat ini bisa membantu para entrepreneur yang baru mulai bergerak di bidang startup dan aplikasi untuk bisa mengembangkan dan merancang perangkat lunak dan aplikasi seluler nya sendiri sehingga memiliki desain aplikasi dan perangkat lunak yang baik untuk pengguna.” Jelasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *