Bandung, 17 Januari 2026 – Mengikuti kelas internasional menjadi impian banyak mahasiswa karena menawarkan pengalaman belajar global dan peluang karier yang lebih luas dan variatif.
Namun di balik itu, ada sejumlah tantangan yang sering dihadapi seperti:
- Penguasaan Bahasa Inggris Tingkat Tinggi
Salah satu tantangan utama di kelas internasional adalah penggunaan bahasa Inggris dalam seluruh aktivitas akademik. Karenanya, mahasiswa dituntut mampu menguasai bahasa asing tidak hanya sekadar dasar, tetapi juga literasi akademik dan komunikasi profesional.
- Adaptasi dengan Standar Global yang Kompetitif
Lingkungan belajar internasional biasanya punya ekspektasi tinggi terhadap kinerja akademik dan soft skills. Mahasiswa perlu cepat menyesuaikan dengan metode pengajaran, tugas, dan standar evaluasi yang lebih ketat.
- Kemandirian & Pengelolaan Waktu
Kegiatan internasional seperti exchange, program lintas negara, serta sertifikasi menuntut kemampuan manajemen waktu dan tanggung jawab pribadi yang baik agar kamu bisa memanfaatkan semua peluang secara optimal.
- Kompetisi yang Lebih Tinggi
Mahasiswa kelas internasional sering bersaing dalam konteks yang lebih luas, tidak hanya dengan rekan di Indonesia tetapi juga mereka yang punya pengalaman dan latar belakang berbeda, sehingga mahasiswa perlu terus mengembangkan diri agar tetap unggul.
Program IUP Telkom University Siap Mendampingi
Menariknya, tantangan-tantangan ini justru telah diantisipasi melalui International Undergraduate Program (IUP) Telkom University, yang dirancang untuk membantu mahasiswa beradaptasi dan berkembang di lingkungan internasional.
- Pelatihan Bahasa Inggris
Di Program IUP Telkom University, bahasa Inggris tidak hanya digunakan saat perkuliahan, tetapi juga dalam diskusi, presentasi, tugas, dan proyek kelompok. Pendekatan ini membuat mahasiswa terbiasa berkomunikasi secara aktif dan percaya diri. Lingkungan belajar yang immersive membantu mahasiswa meningkatkan kemampuan bahasa secara alami, bukan sekadar memahami teori.
Jika belum terbiasa dengan Bahasa Inggris, tidak perlu khawatir! Pada semester awal, Telkom University menyediakan pelatihan intensif guna meningkatkan kemampuan Bahasa Inggris mahasiswa agar senantiasa nyaman di lingkungan global.
- Standar Akademik Global yang Lebih Tinggi
Kelas internasional identik dengan tuntutan akademik yang lebih kompleks dan berbasis analisis. Untuk menjawab hal ini, IUP Telkom University menerapkan kurikulum berstandar global yang relevan dengan kebutuhan industri.
Proses pembelajaran didukung oleh dosen berpengalaman serta metode case study dan project-based learning, sehingga mahasiswa tidak hanya memahami konsep, tetapi juga mampu menerapkannya secara nyata.
- Adaptasi di Lingkungan Multikultural
Belajar bersama mahasiswa dari berbagai negara tentu menghadirkan perbedaan cara berpikir, budaya, dan gaya komunikasi.
Program IUP memfasilitasi kolaborasi lintas budaya melalui proyek kelompok internasional, diskusi kelas multinasional, hingga program global seperti Global Learning Week (GLOW). Dari sini, mahasiswa dilatih untuk bekerja dalam tim global dan mengembangkan kemampuan komunikasi lintas budaya yang sangat dibutuhkan di dunia kerja internasional.
- Menjawab Tantangan Global Lewat International Exposure
Selain pembelajaran di kelas, IUP Telkom University juga membuka akses ke berbagai program internasional seperti student exchange, summer/winter school, edutrip, hingga dual degree.
Pengalaman ini membantu mahasiswa memahami sistem pendidikan dan budaya global secara langsung, sehingga proses adaptasi menjadi lebih matang dan terarah.
Tantangan dalam kelas internasional bukanlah hambatan, melainkan bagian dari proses pembelajaran menuju kompetensi global. Melalui Program IUP, Telkom University tidak hanya menawarkan kelas berbahasa Inggris, tetapi juga membangun ekosistem pendukung yang membantu mahasiswa menghadapi tantangan akademik, bahasa, dan budaya dengan lebih siap.
Program ini menjadi langkah strategis bagi mahasiswa yang ingin mengembangkan diri #CreatingTheFuture bersaing di tingkat internasional. Sampai bertemu di kelas!
Penulis: Prita Arifa Tyasandari | Editor: Abdullah Adnan | Foto: Direktorat Pemasaran Dan Admisi