Ni Made Windasari Dewi, Mahasiswi Inspiratif Penerima Medali Perunggu pada Olimpiadi Bahasa Inggris – ONB Tingkat Nasional

Ni Made Windasari Dewi Mahasiswi Inspiratif Penerima Medali Perunggu pada Olimpiadi Bahasa Inggris – ONB Tingkat Nasional

Jakarta, 28 Mei 2024 – Membanggakan, prestasi gemilang Telkom University (Tel-U) terus saja meningkat. Baru-baru ini mahasiswi dari D3 Program Studi Sistem Informasi Akuntansi, Ni Made Windasari Dewi berhasil meraih Medali Perunggu pada ajang Olimpiade Bahasa Inggris – ONB Tingkat Nasional yang diselenggarakan oleh HMD Sastra Indonesia Universitas Airlangga & Lembaga Bina Prestasi Nusantara (LBPN) pada 3-4 Mei 2024. 

Melalui sebuah wawancara yang dilakukan oleh tim Public Relations Tel-U pada Senin (10/6), mahasiswi yang akrab disapa Winda itu menjelaskan bawa Olimnus Bahasa 2024 adalah program yang dilaksanakan untuk menguji dan meningkatkan kemampuan bahasa para peserta, seiring dengan visi Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) Kemendikbud Ristek untuk menciptakan 500.000 talenta unggul Indonesia.

“Olimpiade ini mengajak peserta untuk mengeksplorasi aspek-aspek berbahasa, termasuk pemahaman tata bahasa, kosakata, dan pemahaman bacaan. Peserta yang mengikuti olimpiade ini mendapatkan kesempatan untuk mengasah keterampilan berbahasa mereka, sehingga mereka dapat menjadi komunikator yang lebih baik dan efektif. Selain itu, peserta yang berkompetisi dapat menunjukkan kemampuan bahasa mereka dalam skala nasional, sehingga turut memperkuat daya saing pendidikan Indonesia di tingkat global yang mendapatkan support dari kampus merdeka dan merdeka belajar.”  Tutur Winda. 

Menanggapi pertanyaan mengenai faktor yang mempengaruhi dirinya untuk berprestasi, Winda mengungkapkan, terdapat faktor internal dan eksternal. Faktor internal berasal dari dalam diri, seperti apa keinginan dan tujuannya. Sedangkan faktor eksternal berasal dari dukungan Instansi dan orang terdekat, terutama keluarga, teman, serta kerabat dekat lainnya yang tak pernah berhenti memberikan apresiasi terhadap dirinya. 

“Sebuah perasaan yang menyenangkan dan penuh haru, memperoleh medali atas kemenangan saya sebagai peserta dari kompetisi ini merupakan sebuah kebanggaan yang tak terkira. Saya mengucapkan terima kasih atas dukungan dari Tel-U, dan juga kerabat-kerabat dekat saya. Saya akan terus memberikan yang terbaik.” Ujar Winda. 

Sebagai penutup, Winda berbagi pesan dan tips untuk menjadi juara dalam olimpiade ini, “Persiapan yang saya lakukan yaitu terus berlatih menjawab soal bahasa inggris dan membaca beberapa contoh soal olimpiade Bahasa Inggris. Tantangan yang dihadapi dalam lomba ini terkadang adanya suatu kata yang belum pernah ditemui. Untuk mengatasi hal tersebut, saya coba untuk melihat kembali kalimat tersebut hingga tersimpan di benak saya.”

Tak hanya itu, Winda turut memberikan pesan untuk terus berusaha dalam mencapai apa yang diinginkan. Berusaha semaksimal mungkin, karena usaha tidak akan pernah mengkhianati hasil.

Raihan prestasi gemilang ini tak hanya membanggakan bagi Tel-U sebagai institusi pendidikan, akan tetapi juga menjadi motivasi dan inspirasi bagi mahasiswa lainnya. Di mana pun kalian berada, kita harus tetap meliat kesempatan untuk selalu berkembang. 

Penulis: Dinda | Editor: Adrian Wiranata | Foto: Public Relations

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *