BANDUNG, Telkom University – Telkom University menyelenggarakan kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) 2021. Kegiatan ini diselenggarakan secara full online dengan metode synchronous dan asynchronous dan diikuti oleh 7289 mahasiswa program sarjana dan diploma yang terdiri dari 4400 mahasiswa putra dan 2889 mahasiswa putri.
PKKMB 2021 diselenggarakan mulai Senin, 13 September sampai dengan Kamis, 16 September dengan rangkaian kegiatan pra-PKKMB, Pengenalan Sistem Pendidikan Tinggi, Pengenalan dan Etika Kehidupan Kampus, Pengenalan Fakultas dan Program Studi, Pendidikan Karakter, Pendidikan Bela Negara, Virtual Campus Tour, Creativity Contest dan Pemberian Apresiasi kepada Peserta.
PKKMB 2021 mengusung tema ‘Membangun Generasi Muda yang Memiliki Kecintaan Terhadap Negara dan Almamater serta Semangat Kompetitif dalam Menghadapi Indonesia Emas 2045 dengan Senantiasa Mengimplementasikan Nilai Budaya Institusi Harmony, Exellence dan Integrity’ dengan tagline ‘Kompetitif dan Berkarakter’.
Direktur Kemahasiswaa Telkom University, Dessy Dwi Nurhandayani, S.T., M.M menjelaskan bahwa pada PKKMB 2021 ini menghadirkan narasumber baik dari internal maupun eksternal yang berasal dari berbagai bidang dan instansi yang dapat memberikan ilmu dan pengalaman khususnya kepada seluruh peserta. Narasumber di antaranya adalah Direktur Bela Negara Kemenhan RI Brigjen TNI Jubei Levianto, S.Sos., M.M.; Direktur Pencegahan BNPT RI Brigjen Pol. R. Ahmad Nurwakhid, S.E., M.M.; Ketua Badan Narkotika Nasional 2013 – 2015 Komjen Pol. (Purn.) Anang Iskandar, SIK. SH. MH.; Influencer & Founder @greenmovement_id Shafa Tasya Kamila, dan narasumber internal yaitu Wakil Rektor I Bidang Akademik Dr. Dadan Rahardian, S.T., M.M.; dan Wakil Rektor III Bidang Admisi, Kemahasiswaan, Karir dan Alumni Dr. Dida Diah Damajanti, S.T., M.Eng.Sc.
“Selain narasumber yang disebutkan, turut hadir juga mahasiswa berprestasi, mahasiswa juara kompetisi Internasional dan mahasiswa yang mengikuti program student exchange,” tambah Dessy.
Pada sesi penyampaian materi dari narasumber internal, peserta PKKMB 2021 akan didampingi oleh kedua orangtua dengan harapan tidak hanya mahasiswa baru saja yang mengenal lebih dekat Telkom University namun orangtua turut serta mengenal lebih dekat Telkom University.
“Terdapat sistem penilaian kelulusan PKKMB yang mengharuskan seluruh peserta menyelesaikan rangkaian penugasan dan penilaian. Kami berharap seluruh peserta dapat mengikuti rangkaian kegiatan PKKMB ini dengan baik dan penuh semangat.”
Rektor Telkom University Prof. Adiwijaya mengucapkan selamat datang dan selamat bergabung di Telkom University. Melalui kegiatan PKKMB 2021 ini, mahasiswa baru akan diperkenalkan dengan lingkungan kampus dan kehidupan kampus, tentunya tidak hanya infrastruktur, sarana dan prasarana, tapi juga diharapkan mahasiswa baru bisa beradaptasi dengan lingkungan, bertegur sapa dengan rekan-rekan kelas, satu fakultas bahkan lebih jauh satu universitas.
Prof. Adiwijaya juga menjelaskan mengenai nilai-nilai di Telkom University yaitu Harmony, Excellence dan Integrity (HEI) sebagai budaya yang ada di lingkungan kampus.
“Dengan tingkat inclusiveness yang tinggi dari Telkom University, ini menunjukkan bahwa kita sangat heterogen. Namun demikian, kami yakin banyak persaamaan di antara kita dan maka inilah value hamony. Kita semua harus saling menyayangi dan melindungi satu sama lain sebagai keluarga besar Telkom University bahkan keluarga besar NKRI.”
Prof. Adiwijaya mengajak mahasiswa sebagai generasi unggul untuk menciptakan masa depan. Mahasiswa baru harus bisa menciptakan masa depan yang lebih baik, tentunya dengan selalu memberikan yang terbaik di setiap kesempatan selama kuliah.
“Insha Allah dengan berkuliah di Telkom University ini akan diampu oleh dosen-dosen berpengalaman, alumni di dalam dan di luar negeri di mana sebagian besar mereka adalah Doktor. Insha Allah tidak hanya hard skill juga yang diperoleh mahasiswa, tidak hanya kompetensi yang memang diamanatkan dari prodi yang akan diperoleh mahasiswa, lebih jauh mahasiswa diajak untuk meningkatkan soft skill sehingga pengembangan karakter, membangun creative thinking, communication, collaboration bahkan sikap creativity ini sangat diperlukan untuk kehidupan setelah lulus nanti. Inilah value Excellence dari Telkom University.”