Bandung Techno Park menyelenggarakan Seminar tentang Strategi Komersial Produk Inovasi dengan judul ‘Membangun Bisnis Dari Produk Inovasi’. Kegiatan ini diselenggarakan pada Kamis (21/4) melalui ZOOM meeting. Direktur Bandung Techno Park, Dr. Koredianto Usman, S.T., M.Sc., memberikan sambutan dengan ucapan apresiasi kepada semua pihak yang terlibat karena telah menyelenggarakan seminar inovasi yang sangat bermanfaat. Kegiatan ini dihadiri oleh banyak peserta dari eksternal maupun internal Telkom University.
Pada seminar inovasi ini menghadirkan pembicara Suryandaru, ST., MT., selaku CEO PT Nanotech Indonesia Global Tbk. Nanotech Indonesia Global merupakan sebuah perusahaan yang bergerak di bidang jasa layanan teknologi riset dan pengembangan, rekayasa material dan nanoteknologi.
Pembicara menjelaskan bahwa produk inovasi merupakan sebuah langkah untuk menciptakan produk baru yang dapat memenuhi kebutuhan dan keinginan konsumen.
“Nanoteknologi merupakan teknologi yang berbasis pada rekayasa material, sehingga menghasilkan fungsi baru yang belum pernah ada. Ukuran 1 nanometer adalah 1 per satu miliar meter yang berarti 50.000 kali lebih kecil dari ukuran rambut manusia” jelas Suryandaru.
Selain itu, Suryandaru menjelaskan bahwa Kreatifitas menjadi kunci untuk menghasilkan inovasi produk yang dapat diminati oleh konsumen.
“Strategi mengukur peluang harus dilakukan untuk menghasilkan produk inovasi, agar kita dapat mengetahui kelebihan dan kekurangan produk kita dimata konsumen,” tambah Suryandaru.
Menurut Suryandaru, Inkubator Bisnis seperti Bandung Techno Park memiliki peran yang cukup penting dalam mendukung penjualan produk inovasi, karena dapat mendukung dalam memberikan treatment berupa arahan, pelatihan, pengembangan, bimbingan, fasilitas, hingga modal kepada perusahaan baru, dengan tujuan agar menjadi lebih siap untuk diluncurkan.