Temukan Rumah Kedua Melalui Komunitas Daerah di Telkom University 

Temukan Rumah Kedua

Ketika menjalani kehidupan perkuliahan, menciptakan ikatan sosial yang kuat dan merasa seperti berada di rumah adalah salah satu faktor kunci kebahagiaan dan kenyamanan seorang mahasiswa. Salah satu cara yang paling efektif untuk mencapai ini adalah dengan bergabung dalam komunitas daerah. Di Telkom University, komunitas daerah merupakan bagian dari pengalaman perkuliahan dan banyak mahasiswa menemukan rumah kedua mereka disana. 

Terdapat berbagai komunitas daerah yang ada di Telkom Uiversity, diantaranya adalah SAN (Aceh), RUMAH GADANG (Padang), SERASI (Jambi), HIMAMIRA (Bengkulu), PERMALA (Lampung), BANTENESE (Banten), RANGER (Tangerang), LEXUS (Lebak Banten), BATAVIA ON TELKOM (Jakarta), HASTJA (Jakarta Barat), FORCY (Bogor), PERMISI (Bekasi), PERKARA (Karawang), UNIVERS (Sukabumi), KORAN (Cianjur), PMTT (Tasikmalaya), PERMIB (Bandung), GIGABYTE (Garut), PERMADANI (Sumedang), KMM (Majalengka), IMTEKKU (Kuningan), BTS (Brebes-Tegal-Slawi), TETA (Purwakarta), IWAKMAS (Purwokerto-Banyumas), KMP (Pemalang), HIMAPUR (Purworejo), IKASEMA (Semarang), PaMTKLa (Klaten), CASTELO (Solo), KOMPILASI (Pati), PAMASRA (Sragen), IMAKA (Karanganyar), ALKSANDRIA (Kudus), KEMMA (Madiun), KOPAJA (Jombang), LAROS JENGGIRAT (Banyuwangi), SSG++ (Surabaya-Sidoarjo-Gresik), LINK-K (Kediri), KBMS (Makassar), UKM Kalimantan (Kalimantan), UKM Bali Widyacanamurti (Bali), SAMALOWA (Lombok), dan IMMAPA (Papua-Maluku-Ambon). Manfaat yang bisa didapat oleh TelUtizen apabila tergabung dalam komunitas daerah ialah: 

Menjalin Hubungan Sosial yang Kuat 

Salah satu manfaat utama bergabung dalam komunitas daerah adalah kesempatan untuk menjalin hubungan sosial yang kuat. Ketika TelUtizen tinggal jauh dari rumah, teman-teman yang ditemui di komunitas dapat menjadi sahabat dekat yang memberikan dukungan emosional. Mereka adalah orang-orang yang dapat diandalkan ketika membutuhkan bantuan atau hanya sekadar teman untuk berbicara. 

Mengembangkan Bakat dan Minat  

Banyak komunitas daerah di Telkom University yang menawarkan beragam kegiatan dan acara. Ini adalah peluang sempurna bagi TelUtizen untuk mengembangkan bakat dan minat di luar akademik, misalnya dengan berpartisipasi dalam proyek sosial yang bermanfaat bagi masyarakat sekitar.  

Meningkatkan Keterlibatan dalam Kampus 

Menjadi bagian dari komunitas daerah juga dapat meningkatkan keterlibatan dalam kehidupan kampus secara keseluruhan. TelUtizen dapat berpartisipasi dalam berbagai kegiatan dan proyek bersama komunitas, memberikan kontribusi positif kepada kampus, dan merasa lebih terhubung dengan Telkom University secara keseluruhan. Salah satu kegiatan di komunitas daerah yang melibatkan pihak kampus secara langsung ialah mudik roadshow.  

Bergabung dalam komunitas daerah di Telkom University bukan hanya tentang menemukan tempat tinggal baru, tetapi juga tentang menemukan rumah kedua dan keluarga kedua. Ini adalah cara untuk merasakan kehangatan dan dukungan dalam perjalanan TelUtizen sebagai mahasiswa. Jadi, jangan ragu untuk menjadi salah satu bagian dari komunitas daerah yang ada di Telkom University. 

Penulis: Isnaini Amirotu N | Editor: Daris Maulana | Foto: Public Relations 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *