Telkom University, salah satu perguruan tinggi terkemuka di Indonesia, baru-baru ini melaksanakan Audit Mutu Internal (AMI) I 2023 sebagai bagian dari upaya untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan dan pelayanan kepada mahasiswa. Audit Mutu Internal ini dilakukan pada Senin (5/6), untuk mengevaluasi proses dan sistem yang ada di kampus guna mengidentifikasi potensi perbaikan dan pengembangan.
Opening speech diberikan oleh Wakil Rektor I Bidang Akademik, Dr. Dadan Rahadian, menurutnya AMI dilaksanakan sebagai upaya menjaga standar kualitas pendidikan yang tinggi dan meningkatkan daya saingnya di tingkat nasional maupun internasional.
“Banyak standar yang dapat diimplementasikan di AMI I 2023 ini, diharapkan mutu pendidikan di Tel-U juga dapat diterapkan di Tel-U kampus cabang lain. Kegiatan ini bertujuan agar Tel-U tetap memberikan pendidikan terbaik di Tel-U, dan terus menjadikan Tel-U menjadi kampus terbaik di Indonesia.
Kegiatan ini melibatkan tim auditor internal dibawah naungan unit Satuan Penjaminan Mutu (SPM). Selama proses audit, tim auditor internal Telkom University melakukan peninjauan menyeluruh terhadap berbagai aspek yang terkait dengan kualitas pendidikan di kampus tersebut. Tim mengevaluasi sistem pengelolaan akademik, kurikulum, proses pembelajaran, penilaian mahasiswa, dukungan akademik, serta fasilitas dan infrastruktur pendukung.
Penulis: Abdullah Adnan | Editor: Daris Maulana | Foto: Public Relations