MBTI Week, Praktik Kewirausahaan Bagi Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis 

MBTI Week Praktik Kewirausahaan Bagi Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Bandung, 27 Mei 2024 – Berlokasi di Aula Maratua gedung Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Tel-U (Tel-U), mahasiswa program studi Manajemen Bisnis Telekomunikasi dan Informatika (MBTI) Tel-U menggelar seminar acara kewirausahaan yang bertajuk “Modern Business Trends and Insights Week” (MBTI Week 2024-1) pada tanggal 27-31 Mei 2024.  

MBTI Week merupakan acara dari program studi MBTI yang diselenggarakan di setiap semester. Berbeda dengan acara MBTI Week sebelumnya, di periode genap tahun 2024 ini, MBTI menyelenggarakan event selama satu minggu yang mencakup kegiatan seminar, dan bazar yang mulai diselenggarakan pada tanggal 28-31 Mei 2024.  

Seminar mengenai ‘Modern Business Trends’ tersebut menghadirkan Narasumber yang berkompeten di bidangnya. Sedangkan, dalam bazar yang digelar, mahasiswa memasarkan produk unggulan yang dibuat baik berupa makanan, minuman, maupun barang-barang atas ide-ide dan kreativitas mereka masing-masing.  

Ratih Hendayani selaku ketua program studi S1 Manajemen mengungkapkan bahwa acara ini diselenggarakan sebagai wujud pengimplementasian pada kuliah Kewirausahaan dan menjadi wadah bagi mahasiswa untuk lebih mengenal dunia kewirausahaan secara langsung tanpa hanya melalui teori.  

“MBTI Week ini terinspirasi dari adanya kegiatan seminar, lalu di dalamnya ada Bazar. Dari mata kuliah kami, Project Kewirausahaan, sebetulnya para aktornya adalah mahasiswa dan mahasiswi angkatan 2021. Tujuan kami menyelenggarakan event ini tidak lain dan tidak bukan adalah sebagai bekal untuk mahasiswa-mahasiswi nanti. Hingga pada akhirnya, Bazaar ini tidak hanya berakhir sekedar tugas saja, akan tetapi akan ada Insight tambahan lainnya.” ungkap Ratih. 

Sementara, Dekan FEB, Dr. Ratri Wahyuningtyas menambahkan dengan sebuah harapan bahwasanya nantinya acara ini dapat dimanfaatkan oleh seluruh mahasiswa dan mahasiswi Tel-U. Tidak hanya sekedar tugas saja, tapi bisa lebih dari itu.  

“Visi Tel-U menjadi National Excellence Entrepreneurial University. Sehingga Tel-U dapat membangun semangat kewirausahaan, dan juga memfasilitasi kreativitas mahasiswa yang memiliki bakat dan kreativitas. Semoga, dalam kegiatan ini juga, mahasiswa dapat menambah relasi dari para Investor yang telah bekerjasama mendukung keberlangsungan project wirausaha ini.” Ucap Ratri.  

Melalui MBTI Week 2024, Tel-U terus berinovasi dengan mengokomodir mahasiswa dan mahasiswi menjadi agent of change yang tentunya bermanfaat bagi bangsa. 

Penulis: Dinda| Editor: Adrian Wiranata | Foto: Public Relations 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *