BANDUNG, Telkom University – Telkom University melalui Program Studi (Prodi) Administrasi Bisnis Fakultas Komunikasi dan Bisnis (FKB) bekerja sama dengan Allobank dan InvestasiKu menyelenggarakan kegiatan Alloinvest Goes to Campus, yang berlangsung di Aula FKB, Rabu (16/11).
Kegiatan ini bertajuk “Experience a Simple Life for Better Tomorrow” yang diikuti oleh mahasiswa Prodi Administrasi Bisnis angkatan 2021 dan 2022. Pada kegiatan tersebut turut hadir sebagai pembicara Samantha Leopard sebagai Business Manager Allobank; Firman Marihot, CFP sebagai Chief Digital Officer of InvestasKu; Fadillah Qudsi sebagai Head of Research of InvestasiKu; dan Ghazi Winata sebagai CEO & Owner Community of Boming Saham Indonesia.
Dalam pemaparannya, Samantha Leopard menyampaikan bahwa metode pembayaran pada masa kini bisa hanya dalam satu genggaman saja karena generasi zaman sekarang cenderung ingin selalu cepat dan mudah.
“Generasi anak zaman sekarang cenderung ingin melakukan hal yang praktis, cepat dan gampang termasuk dalam hal bekerja, belajar, dan beraktifitas. Dari permasalahan ini lah diperlukannya digital banking karena praktis, mudah digunakan, dan hanya dalam satu genggaman saja.” Ujar Samantha.
Firman Marihot, CFP selaku Chief Digital Officer of InvestasKu, menyampaikan bahwa investasi harus dilakukan sejak dini karena untuk melawan laju inflasi.
“Jika terjadi inflasi, harga barang akan naik dan nilai uang jadi berkurang. Tetapi para mahasiswa tidak usah khawatir jika ingin berinvestasi cukup menggunakan dana kecil saja bisa langsung berinvestasi tetapi tetap memperhatikan high risk dan high returnnya.” Jelas Firman.
Wakil Dekan FKB, Rah Utami Nugrahani, Ph.D., dalam sambutannya sangat mendukung kegiatan ini karena bisa mengenalkan literasi keuangan kepada mahasiswa di Prodi Administrasi Bisnis.
“Kegiatan ini penting untuk disimak karena akan diajak untuk mengenal literasi keuangan yang sudah mengedepankan teknologi dan diajari bagaimana memilih investasi yang aman dan bermanfaat untuk kedepannya sesuai dengan kemampuan mahasiswa.” Ujarnya.
Penulis: Karina Permata | Editor: Daris Maulana | Foto: Public Relations