Telkom University Berikan 25 Beasiswa Pada Program Beasiswa APERTI BUMN 2025

Bandung, 2 Juli 2025 — Telkom University menjadi tuan rumah dalam kegiatan penyerahan Beasiswa APERTI BUMN 2024 yang dilaksanakan pada Rabu, (2/7) bertempat di Telkom University Landmark Tower (TULT). Kegiatan ini menjadi momen penting dalam mendorong pendidikan tinggi yang inklusif, dan berkelanjutan melalui aliansi strategis perguruan tinggi di bawah naungan Aliansi Perguruan Tinggi (APERTI) BUMN.

Rektor Telkom University, Prof. Dr. Suyanto, dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur atas kepercayaan yang diberikan kepada Telkom University sebagai tempat penyelenggaraan kegiatan ini. “Kami merasa terhormat dan bersyukur dapat menjadi bagian dari momen penting ini, sebuah inisiatif strategis dari aliansi perguruan tinggi BUMN dalam mewujudkan pendidikan yang inklusif, berkeadilan, dan berkelanjutan,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Prof. Suyanto menegaskan bahwa program ini bukan hanya bentuk kepedulian sosial, tetapi juga merupakan investasi jangka panjang untuk mencetak sumber daya manusia unggul dan berintegritas. “Beasiswa ini memberikan akses dan kesempatan yang lebih luas bagi generasi muda bangsa untuk berkembang dan siap berkontribusi di masa depan,” ujarnya.

Wakil Ketua APERTI BUMN sekaligus Rektor Universitas Logistik dan Bisnis Internasional, Prof. Ir. I Nyoman Pujawan, turut memberikan pesan inspiratif kepada para penerima beasiswa. “Hari ini bukanlah garis akhir, melainkan awal dari tanggung jawab baru. Gunakan kesempatan ini sebaik-baiknya, teruslah belajar dan tumbuh menjadi insan yang tidak hanya cakap secara akademik, namun juga memiliki jiwa kepemimpinan, semangat kolaboratif, dan rasa cinta pada negeri,” pesannya.

Berikut adalah rincian penerima beasiswa dari masing-masing kampus anggota APERTI BUMN:

  • Telkom University: 25 beasiswa penuh, 30 beasiswa parsial
  • Universitas Pertamina: 5 beasiswa penuh, 10 beasiswa parsial
  • Universitas Internasional Semen Indonesia: 10 beasiswa penuh, 20 beasiswa parsial
  • Institut Teknologi PLN: 5 beasiswa penuh, 100 beasiswa parsial
  • Universitas Logistik dan Bisnis Internasional: 5 beasiswa penuh, 50 beasiswa parsial
  • Politeknik Semen Indonesia: 5 beasiswa penuh, 36 beasiswa parsial

Kegiatan ini menegaskan peran aktif APERTI BUMN dalam mendukung pemerataan akses pendidikan tinggi di Indonesia. Telkom University berkomitmen untuk terus menjadi bagian dari ekosistem pendidikan nasional yang kolaboratif dan solutif.

Penulis: Abdullah Adnan | Editor: Adrian Wiranata | Foto: Public Relations

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *