Dorong Transformasi Digital Berbasis AI, Telkom University Gandeng Pemerintah dan Industri di CONNEXUS Summit 2025

Telkom University (Tel-U) secara resmi membuka CONNEXUS Summit 2025 yang diselenggarakan pada 1–3 Oktober 2025 di Ravaya Auditorium, Politeknik Internasional Bali (PIB). Ajang ini merupakan hasil sinergi antara Telkom University dan PIB yang menghadirkan forum kolaborasi strategis yang berfokus pada inovasi serta penerapan Kecerdasan Buatan atau Artificial Intelligence (AI) dalam infrastruktur jaringan guna menciptakan ekosistem telekomunikasi yang cerdas, aman, dan inklusif.

Telkom Indonesia dan Telkom University Gelar Innovillage 6th, Lanjutkan Komitmen Cetak Talenta Digital Menuju Indonesia Emas 2045

Telkom Indonesia bersama Telkom University kembali menghadirkan Innovillage 2025, program inovasi sosial digital yang kini memasuki tahun keenam. Dengan mengusung tema “Drive Innovation, Create Impact, Build a Lasting Future”, program ini lahir sebagai gerakan kolektif yang mempertemukan mahasiswa, akademisi, industri, komunitas, dan pemerintah untuk melahirkan solusi teknologi yang berdampak langsung pada masyarakat.

CoE Telkom University Jalin Kerja sama dengan KOMDIGI Dalam Swakelola Kajian Reorientasi Program BAKTI untuk Pembangunan Nasional

Kementerian Komunikasi dan Digitalisasi (KOMDIGI) resmi menjalin kerjasama dengan Telkom University (Tel-U) melalui Center of Excellence (CoE) Smart MSME & Halal Ecosystem (SHE) dalam pelaksanaan Swakelola Kajian Reorientasi Program BAKTI. Kerjasama ini menjadi bagian penting dari upaya memperkuat layanan digital nasional dan memastikan Program BAKTI selaras dengan target pembangunan nasional.

Tiga Mahasiswa Telkom University Berhasil Raih Juara 3 dalam Ajang “DINACOM 2025”

Mahasiswa Telkom University (Tel-U) berhasil menorehkan prestasi sebagai juara 3 dalam ajang “DINACOM 2025”, yang berlangsung pada Selasa (21/1) di Universitas Dian Nuswantoro. Perlombaan ini dilaksanakan secara hybrid, di mana seluruh tahap awal seperti pengumpulan dokumen dan pengembangan sistem dilakukan secara online, sedangkan babak final presentasi dilaksanakan secara offline di Universitas Dian Nuswantoro (UDINUS), Semarang. Tim beranggotakan tiga orang mahasiswa Tel-U, yaitu: Andre Gunawan Tri Atmaja (S1 Sistem Informasi) sebagai Team Leader, Dhaifan Azhar (S1 Sistem Informasi) sebagai Member, dan Wendy Noer Isnaneni (S1 Informatika) sebagai Member. Perlombaan ini sangat didukung penuh oleh Tel-U dengan diberikannya biaya insentif sebagai apresiasi kepada para peserta lomba. 

Inovasi Memperkuat Transparansi: Sistem Analisis Otomatis Seleksi Fisik Kemiliteran

Setiap tahun, berbagai instansi kedinasan dan kemiliteran selalu membutuhkan pemeriksaan fisik sebagai salah satu bagian dari rekrutasi untuk bisa memenuhi syarat menjadi seorang anggota seperti TNI, Kepolisian, Pemadam kebakaran, Tim SAR, dan lain-lain. Pemeriksaan fisik sendiri merupakan salah satu aspek persyaratan dalam proses seleksi keanggotaan, selain proses administrasi, tes psikologi, mental ideologi, dan kesemaptaan jasmani. Kebutuhan sistem yang dapat membantu penilaian peserta bersifat objektif dan transparan dalam proses seleksi sangat dibutuhkan agar tercapai hasil yang kompeten. 

Dua Peneliti Telkom University Masuk Daftar Top 2% Scientist Dunia 2025

Telkom University kembali mengukir capaian membanggakan di kancah global. Pada tahun 2025, dua dosen penelitinya berhasil menempati daftar Top 2% Scientist Worldwide, sebuah pemeringkatan bergengsi yang disusun oleh Stanford University berkolaborasi dengan Elsevier. Kedua peneliti tersebut adalah Dr. Purba Daru Kusuma, S.T., M.T. dari Fakultas Teknik Elektro dan Prof. Dr. Andry Alamsyah, S.Si., M.Sc. dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis.

Mahasiswa S1 Sistem Informasi Telkom University Kampus Jakarta Berhasil Raih Juara 1 dalam Ajang “BPC Semar Entrepreneur 2025”

Mahasiswa S1 Sistem Informasi Telkom University (Tel-U) kampus Jakarta berhasil menorehkan prestasi sebagai juara 1 dalam ajang “BPC Semar Entrepreneur 2025”, yang berlangsung pada Sabtu (6/9) di Universitas Sebelas Maret. Tim beranggotakan tiga orang mahasiswa S1 Sistem Informasi, yaitu: Rizky Sandi Pratama sebagai CEO, Catherine Putri Angelica Jasmine sebagai CFO, dan Syakilla Putri Matari sebagai CTO. Perlombaan ini juga dibimbing langsung oleh dosen Sistem Informasi yaitu, Yumna Zahran Ramadhan dan didukung penuh oleh Kepala Program Studi Informasi, Qilbaini Effendi serta  Tel-U Jakarta. 

Secret Link