Tim Mahasiswa Tel-U Berhasil Juarai Kontes Robot Indonesia 2021

Tim Mahasiswa Tel-U Berhasil Juarai Kontes Robot Indonesia 2021BANDUNG, Telkom University – Tim mahasiswa dan dosen Telkom University berhasil meraih juara pada ajang Kontes Robot Indonesia (KRI) 2021. Kontes Robot Indonesia (KRI) adalah kegiatan kompetisi rancang bangun dan rekayasa dalam bidang robotika yang diselenggarakan oleh Pusat Prestasi Nasional, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia.

Pada ajang tersebut, dua tim dari Telkom University meraih juara 2 tingkat Regional pada dua Divisi Lomba, yaitu Kontes Robot SAR Indonesia (KRSRI) dan Kontes Robot Tematik Indonesia (KRTMI). Pada Divisi KRSRI, tim mahasiswa Telkom University diketuai oleh Muhammad Rizal Murtadha (S1 Informatika), beranggotakan Billy Ahmad Abdilah (S1 Teknik Elektro), Irham Khalifah Putra (S1 Teknik Telekomunikasi), Rivaldo Yoseph Buarlele (S1 Teknik Elektro), Tania Arsyat Syahara (S1 Teknik Fisika), Fa-iq Irfan (S1 Teknik Fisika) dan dibimbing oleh dosen Ig. Prasetya Dwi Wibawa, S.T., M.T., (IPD).

Rizal selaku ketua tim menjelaskan bahwa robot yang diciptakan timnya merupakan robot penyelamat pada saat terjadi kebakaran. Robot tersebut berkaki enam yang dilengkapi dengan pencapit untuk menyelamatkan korban dan membawa penyemprot untuk memadamkan api.

“Robot dilengkapi Mini PC sebagai perangkat komputasi dan dapat berberak sesuai algoritma yang telah dibangun. Robot akan menyusuri lorong dan melewati rintangan tertentu untuk memasuki tiap ruangan, memadamkan api dan menyelamatkan korban menggunakan sensor tertentu,” jelas Rizal.

Rizal juga menambahkan bahwa pada robot yang diciptakan timnya telah memiliki fitur sensor jarak, kompas, thermal dan Infra-red sebagai sensor serta menggunakan servo sebagai penggerak.

Untuk Divisi KRTMI, tim mahasiswa Telkom University diketuai oleh Afif Dimas Harfi (S1 Teknik Elektro), beranggotakan Muhammad Jilan Fawwaz Dirgantara (S1 Informatika), Nurul Hidayatul Muttaqin (S1 Teknik Elektro), Ragil Bagaskoro (S1 Informatika), Satya Ananda Taufiqul Fajri (S1 Teknik Elektro), Mohammad Aldarin Arifin (S1 Teknik Elektro) dan dibimbing oleh dosen Muhammad Ridho Rosa, S.T., M.Sc.

Kontes Robot Tematik Indonesia (KRTMI) adalah divisi baru yang diperkenalkan pada KRI 20219. KRTMI 2021 memainkan sebuah permainan tradisional Dam-Daman, yang diterapkan dengan mengadopsi teknologi Digital-Win, yaitu permainan antara dua tim yang menggerakkan robot di lapangan phisik untuk memindahkan koin di lapangan digital.

Afif selaku ketua tim menjelaskan bahwa robot yang diciptakan timnya merupakan robot yang berfungsi untuk mengambil koin dari rak secara otomatis dan menempatkan koinnya pada titik yang ditentukan. Robot menggunakan roda omniwheel untuk maneuver robot sehingga robot bisa bergerak ke segala arah dengan leluasa.

“Robot dilengkapi dengan sensor Ultrasonic dan Infra-red. robot bisa mengambil koin dengan mengatur jarak dari robot ke rak menggunakan sensor Ultrasonic dan jika sudah dapat jarak yang tepat maka robot akan bergerak sampai Infra-red mendeteksi keberadaan koin, mencapit koin dan mundur secara otomatis. Kemudian robot akan membawa koin ke titik yang sesuai untuk mencari dam atau poin terbanyak.” jelas Afif.

Baik Rizal maupun Afif, keduanya berharap untuk kedepannya performa robot dapat ditingkatkan agar lebih efisien dan berfungsi lebih baik lagi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *