FTE Ajak Korea Kembangkan Konten Audio

BANDUNG, TEL-U โ€“ Telkom University gencar menjalin kerjasama dengan pihak luar dalam rangka mengembangkan riset teknologi. Seperti yang dilakukan oleh Fakultas Teknik Elektro (FTE) saat menjalin kerjasama dengan perusahaan asal Korea Selatan, Mark Any. Kerjasama ini diresmikan dengan penandatanganan kontrak, Senin (27/10).

Kerjasama yang dijalin ini antara lain mencangkup riset dan pengembangan perangkat lunak pengenal konten audio atau dikenal dengan istilah โ€œAudio Content Recognitionโ€ (ACR) Software. Menurut perwakilan dari Mark Any, Prof. Jong-jin Kim, di Korea, teknologi ACR sedang menjadi tren. Dengan teknologi ACR ini, seseorang dapat mengakses informasi hanya dengan menggunakan suara.

Pada saat yang sama, Mark Any sedang menjalankan program pengembangan ACR Software. Program ini menggunakan konsep komunikasi digital pada prosesnya. Menurut Prof. Jong, dirinya melihat Telkom University memiliki potensi besar dalam bidang komunikasi digital sehingga dapat menyukseskan program pengembangan ini.

โ€œI believe that Telkom University will be The Best University to make an Audio ware. So, thatโ€™s I hope we can extend this cooperation to make long-term relationship,โ€ ujarnya.

Sejurus dengan Prof. Jong, Dekan Fakultas Teknik Elektro, Dr. Rina Pudjiastuti, menyampaikan kesiapannya dalam upaya riset dan pengembangan program ACR Software ini. Menurutnya, laboratorium yang dimiliki FTE akan memberikan kontribusi positif bagi riset ini.

โ€œFTE memiliki laboratorium yang siap untuk mengembangkan ACR Software ini. Dengan dukungan dari Telkom University, saya rasa kerjasama ini dapat dilakukan dengan baik,โ€ ujarnya.

Sesi pertemuan itu diakhiri dengan diskusi mengenai teknis kerjasama pengembangan ACR Software. Mark Any sebelumnya didampingi oleh peneliti dari STIE ITB, Prof. Andriyan B. Suksmono. Ia menjadi fasilitator antara Mark Any dengan Telkom University. (Purel/DH)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *