Bandung, 21 September 2023
Kamu mahasiswa baru Tel-U (Tel-U)? Sebagai seorang mahasiswa baru, alias ‘maba’, pasti sudah mulai menjelajahi lingkungan kampus baru kamu dong? Tak hanya itu, kamu sebagai maba pasti memiliki rasa ingin tahu yang besar untuk mencoba berbagai hal yang akan melengkapi kehidupan mahasiswa di Tel-U.
Cobain Fasilitas Unggulan Tel-U, Open Library
Di kampus Tel-U yang gede banget, ada segudang fasilitas keren yang bisa dipake buat ngebantu mahasiswanya. Mulai dari tempat belajar, lapangan dan gedung olahraga, sampe asrama, pokoknya lengkap deh! Tapi, ada satu tempat yang wajib banget kamu coba, yaitu Open Library Tel-U!
Open Library Tel-U berlokasi di kawasan depan kampus, tepatnya di Lantai 5 Gedung Manterawu, bersebelahan dengan gedung Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) dan Fakultas Komunikasi dan Bisnis (FKB). Kamu bisa sampai kesana dengan cepat lewat Gate 2.
Selain memiliki koleksi buku yang lengkap, di sini kamu juga bisa nemuin tempat baca yang cocok buat mood atau keperluanmu, dari meja biasa sampe lesehan, ruang diskusi, sampe minitheatre, semuanya ada! Dan yang gak kalah keren, buat yang khawatir soal baterai smartphone atau laptop, tenang aja, karena ada banyak steker listrik di mana-mana.
Untuk bisa nikmatin semua fasilitas keren di Open Library Tel-U, gampang banget, tinggal sign up aja lewat website ini (openlibrary.telkomuniversity.ac.id). Setelah daftar, kamu langsung bisa akses Open Library secara luring dan daring. Nah, kalau mau mampir langsung, jangan lupa bawa Kartu Tanda Mahasiswa (KTM) mu, ya!
Cobain Layanan Kesehatan Gratis di Telkomedika
Buat para maba, menjaga kesehatan tubuh kadang bisa jadi tantangan. Aktivitas padat, pola makan yang gak teratur, dan waktu tidur yang kurang bisa bikin kita merasa kurang fit. Belum lagi, kalo homesick alias kangen rumah, rindu masakan ibu dan guyonan ayah bisa bikin kondisi badan tambah drop. Tapi gak usah khawatir, di Tel-U, semua mahasiswa memiliki asuransi kesehatan Telkomedika. Jadi, kalau butuh perawatan atau obat, tinggal dateng aja ke klinik Telkomedika yang deket banget dari Gate 4. Di sana, kamu bisa dapetin berbagai layanan, mulai dari apotek, klinik, laboratorium, sampe optik. Ingat, jangan lupa bawa kartu Telkomedika kamu ya!
Selain itu, Tel-U juga bekerjasama dengan Ikatan Psikolog Klinis Wilayah Jawa Barat untuk fasilitas konseling. Kamu bisa dapetin bantuan dari banyak konselor yang punya spesialisasi beragam. Mulai dari gangguan kecemasan, stres, motivasi, hingga penanganan kasus kekerasan seksual, pemilihan karir, dan masih banyak lagi.
Bagi kamu yang ingin melakukan konseling atau bertanya seputar konseling bisa menghubungi hotline +62 821-3015-5601. Namun tetep aja ya, selalu jaga kesehatanmu TelUtizen.
Cobain Olahraga di Tel-U
Mau badan tetap fit dan sehat? Seperti kata pepatah, ‘mens sana in corpore sano’, artinya ‘Di dalam tubuh yang kuat terdapat jiwa yang sehat.’ Kamu beruntung banget, soalnya Tel-U punya fasilitas olahraga yang super lengkap buat berbagai jenis aktivitas fisik.
Mau jogging? Tel-U punya jogging track yang wajib kamu kunjungi. Pengen badan kekar? Daftarkan dirimu di fitness center Tel-U. Kalau kamu suka main badminton, basket, voli, tenis, atau olahraga lainnya, Tel-U punya fasilitas buat semua jenis olahraga.
Namun, mungkin banyak TelUtizen yang belum tahu, Tel-U juga punya fasilitas kolam renang loh! Terletak di lantai dasar Gedung Tokong Nanas, kamu bisa mengunjungi kolam renang dengan fasilitas lengkap. Terdapat dua kolam renang khusus putra dan putri, lengkap dengan ruang bilasnya.
Cobain untuk Stay Update
Sebagai mahasiswa, kamu perlu menjadi pribadi yang mandiri dalam mencari informasi penting seputar kuliah, seperti informasi akademik, arahan universitas, beasiswa, rekrutmen, dan lainnya. Tapi gak usah khawatir, Tel-U punya beberapa akun Instagram informatif yang harus kamu pantengin. Berikut akun Instagram yang wajib kamu follow:
@ditmawa_univtelkom: Akun yang dikelola oleh Direktorat Kemahasiswaan Tel-U. Di sini kamu bisa dapat informasi tentang beasiswa, rekrutmen, seminar, dan berbagai himbauan dari universitas.
@bpa_telkomuniversity: Akun yang dikelola oleh Bagian Pengembangan Akademik. Jika kamu tertarik dengan program magang, pastikan kamu mengikuti akun ini.
@teluevent: Akun yang dikelola oleh Public Relations & Analytics. Kamu bisa menjadwalkan minggumu dengan berbagai acara bermanfaat yang diadakan di Tel-U.”
@studentfair_telu: Akun yang memberikan informasi lengkap tentang seluruh Unit Kegiatan Mahasiswa dan Komunitas yang ada di Tel-U.
Akun Instagram Layanan Administrasi Akademik (LAA) fakultasmu. Penting banget buat kamu untuk mengikuti akun Instagram LAA fakultasmu karena di sana kamu akan mendapatkan banyak informasi penting terkait layanan dan panduan akademik.
Jangan lupa untuk selalu memeriksa dan follow akun-akun tersebut agar kamu tetap terinformasi tentang berbagai kegiatan dan peluang yang ada di Tel-U.
Penulis: Muhammad Zabarrekha Assidiq | Editor: Daris Maulana | Foto: Public Relations