BANDUNG, TEL-U โ Mahasiswa Telkom University (Tel-U) kembangkan penelitian underwater robot. Robot underwater adalah robot yang memiliki kemampuan menyelam di dalam air. Underwater robot ini juga dapat diprogram untuk dapat melakukan misi tertentu.
Saat ini, belum banyak orang Indonesia yang mengembangkan robot underwater. Inilah yang menantang mahasiswa Tel-U untuk membentuk Prediction Club sebagai komunitas yang mengembangkan teknologi underwater.
โPrediction Club terbentuk sejak 2011 sebagai komunitas mahasiswa yang mengembangkan teknologi underwater robot. Kami dibantu dosen kami Pak Suwandi untuk mendirikan komunitas ini. Selain underwater robot, kami juga mengembangkan line follower dan aerial robot,โ kata Mahasiswa Teknik Fisika Telkom University sekaligus anggota Prediction Club, Fahmi Firman Fauzi, Rabu (28/1).
Menurut Firman, Indonesia adalah negara maritim dengan potensi kelautan sangat besar. Masyarakat seharusnya dapat mengembangkan teknologi yang mendukung potensi tersebut. Hal inilah yang menjadi alasan Prediction Club giat kembangkan underwater robot. โUnderwater robot bisa dimanfaatkan untuk mencari objek yang tenggelam di dasar laut. Bisa juga dimanfaatkan untuk merekam dan mengambil gambar objek-objek di bawah laut,โ kata Firman.
Di Prediction Club, lanjut Firman, robot dikembangkan ke arah fungsi search and rescue. Memang robot yang dikembangkan masih dalam bentuk prototype dengan daya selam hingga 10 meter. Robot dioperasikan dengan remote. Sementara untuk kedalaman lebih dari 10 meter harus didukung oleh material robot yang lebih kuat.
โUntuk fungsi merekam gambar, sebenarnya kita dapat memanfaatkan kamera apapun bahkan dengan kamera smartphone sekalipun,โ kata Firman. Sementara processornya kita gunakan arduino dan menggunakan sistem microkontroler,โ jelas Firman.
Rencananya, prototype ini rencananya akan diperlombakan di PIMNAS dan geMasTIK. โSelain PIMNAS dan geMasTIK, target kami yakni mengajak teman-teman di Tel-U untuk bergabung dengan Prediction Club untuk melakukan riset bersama,โ tutup Firman. (purel/risca)