Di penghujung bulan suci Ramadhan, Telkom University melalui Direktorat Career, Alumni, and Endowment (CAE) mengundang keluarga besar Tel-U khususnya Cleaning Service, Security dan pegawai Outsourcing lainnya untuk melakukan doa bersama, dalam rangka silaturahmi serta penyerahan bingkisan sebagai bentuk apresiasi atas kontribusi yang telah diberikan.
Kegiatan ini berlangsung di Masjid Syamsul Ulum Tel-U pada Selasa (18/4), apresiasi dan bingkisan diberikan langsung oleh Rektor Tel-U, Prof. Dr. Adiwijaya. Beliau menyampaikan ucapan terimakasih kepada para pegawai penunjang atas kerja keras, sehingga membuat lingkungan kerja menjadi nyaman dan kondusif.
โSaya mewakili seluruh sivitas mengucapkan terimakasih, kontribusi rekan-rekan yang hadir disini sungguh berdampak positif bagi pegawai Tel-U, lingkungan kerja yang nyaman memberikan dampak positif bagi institusi ini. Mari kita syukuri segala nikmat yang diperoleh di bulan suci ini, insyaallah akan membawa keberkahan bagi kita semuaโ ungkap Adiwijaya.
Apresiasi dalam bentuk bingkisan ini merupakan hasil kolaborasi antara CAE dan Alumni Tel-U yang bersedia menyisihkan sebagian hartanya untuk dibagikan kepada pegawai penunjang Tel-U, semoga apa yang diterima dapat bermanfaat dan menambah keceriaan di hari Lebaran.
Penulis: Abdullah Adnan | Editor: Daris Maulana | Foto: Public Relations