Semarak Pesta Budaya Sulawesi Tel-U

BANDUNG TEL-U- Ansambel Toraja mengalun semarak di panggung GSG Telkom Engineering School Telkom University (Tel-U), Jumat malam (7/12/2013). Kala itu Pagelaran Seni dan Budaya Sulawesi 2013 tengah berlangsung. Acara diawali dengan persembahan Mars UKM Sulawesi oleh mahasiswa TES Tel-U. Kepala Bagian Kemahasiswaan dan Keasramaan, Soni Sadono, S.Sos resmi membuka Pagelaran Budaya ditandai dengan pemukulan alat musik khas Sulawesi, Gendang Toraja.

“Kegiatan pagelaran seni budaya kali ini merupakan kegiatan positif. Kita harus melestarikan budaya dan nilai-nilai didalamnya,” kata Soni dalam sambutannya.

Pagelaran Seni dan Budaya  juga menampilkan Angoro, salah satu adat Sulawesi yang masih bertahan hingga kini.Angoro yakni sumpah yang diucapkan pejabat, pemimpin atau kepala suku di Sulawesi untuk tidak menyalahi jabatannya. Angoro memiliki nilai budaya yang baik dan patut dilestarikan di Indonesia sekarang ini.

Pagelaran juga menampilkan lagu-lagu tradisional asal Sulawesi, seperti Tana Ogi Wanikaku, Lita Pembolongan, Sipatokaan, To Mepare, Sulawesi Parasanganta. Selain itu pagelaran menampilkan Tarian Paraga khasu Sulawesi dan kabaret  oleh UKM Sulawesi. -KOMPRO TEL-U/Risca

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *