BANDUNG, Telkom University โ Direktorat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (PPM) Telkom University gelar acara bedah buku Panduan Pelaksanaan Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Edisi XII Direktorat Riset dan Pengabdian Masyarakat (DRPM) Kementerian Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Kemenristekdikti) di Gedung Bangkit Lt.2, Telkom University, Kamis (26/4).
Acara yang dihadiri oleh Doktor, Lektor dan Lektor Kepala Telkom University ini menghadirkan pembicara Professor Yuwono yang merupakan guru besar Universitas Airlangga (UNAIR) dan Adi Pancoro, Ph.D. Peneliti Institut Teknologi Bandung (ITB).
Wakil Rektor IV bidang Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Telkom University, Dr. Rina Pudji Astuti saat membuka acara ini mengatakan bahwa dirinya optimis jumlah penelitian Telkom University tahun ini akan meningkat.
โSaya berdiri dihadapan bapak-ibu sekalian merasa nyaman dan optimis tentang kemajuan Telkom University, karena bapak dan ibu semua yang akan mengakselerasi Telkom University kedepan dan ikut membantu mencerdaskan masyarakat dunia melalui karya-karyanya.โ Ucapnya.
Rina berharap agar dari kegiatan ini bisa terus memotivasi para peneliti Telkom University agar terus berkarya melalui penelitian nya dan terus melaksanakan pengabdian kepada masyarakat.
โTahun lalu lebih dari 1000 publikasi kita yang terindeks scopus, kami (Telkom University) percaya bahwa tahun ini jumlah itu akan terus meningkat karena tiap tahunnya jumlah peneliti Telkom University yang terus meningkat.โ Tutupnya.
(PR/Adrian)