BANDUNG, Telkom University โ ย Sebagai salah satu syarat penilaian dari sebuah Program Studi (Prodi) dan penlian insitusi pendidikan diperlukannya pengisian borang Prodi ataupun Institusi, Borang sendiriย merupakan instrumen akreditasi yang berupa formulir yang berisikanย data dan informasi yang digunakan untuk mengevaluasi dan menilai mutu suatu program studi atau institusi perguruan tinggi.
Telkom University melalui unit Satuan Penjaminan Mutu (SPM) meluncurkan aplikasi dengan nama TEL-U ONBOARD (Telkom University Online Borang Akreditasi), aplikasi ini diresmikan langsung oleh Rektor Telkom University Prof. Ir. Mochamad Ashari, M.Eng., Ph.D, didampingi Wakil Rektor 1 Bidang Akademik Dr Dadan Rahadian, dan Wakil Rektor III Bidang Kerjasama Dr. Dida D Damayanti, usai rapat koordinasi pengampuan perkuliahan semester ganjil TA 2018/2019 di aula gedung Selaru Telkom University, Kamis (16/8).
Dr. Anisah Firli kepala bagian SPM menjelaskan dengan adanya aplikasi ini, pengisian borang akreditasi di Telkom University tidak hanya dilakukan pada saat re akreditasi saja, namun dilakukan secara berkelanjutan setiap semester sehingga dapat mengukur kemampuan program studi secara berkala untuk menghadapi waktu re-akreditasinya.
TEL-U ONBOARD memiliki keunggulan sebagai berikut ; 1) Pengisian borang akreditasi dilakukan secara online sehingga data tersimpan di sistem, dapat memudahkan program studi untuk terus mengupdate isi dan menarik data sesuai dengan kebutuhan. 2) Memberikan detail panduan bagaimana mengisi borang akreditasi untuk dapat mencapai nilai maksimum per item borang. 3) Tersedia fitur dokumen referensi, dimana program studi dapat mengunduh seluruh dokumen yang diperlukan program studi untuk untuk mendukung pengisian borang program studi seperti renstra, keputusan rektor, laporan triwulan, laporan audit, SOP, dan seluruh dokumen yang diperlukan untuk evidence. 4) Penarikan data dari igracias cukup dengan 1x klik lengkap dengan evidence nya, seperti data mahasiswa, data dosen, jumlah sks pengajaran, penelitian, pengabdian masyarakat termasuk kontrak dan jurnal yang diperlukan, dan data lainnya yang dapat ditarik melalui igracias. 5) Sistem ini menyediakan fitur upload dokumen, sehingga dokumen dapat terecord dengan baik dan meminimalisasi kehilangan data dalam kurun waktu yang lama.
โKami berharap dengan adanya aplikasi ini akan memudahkan rekan-rekan di Prodi dalam proses pengisian Borang sehingga pada saat re-akreditasi tidak akan menghambat dalamย proses nya.โ Ucap Firli.