Dosen Telkom University Menjadi Delegasi RI Pada Meeting of APT Wireless Group ke-24 di Thailand

WhatsApp Image 2018 09 19 at 8.30.08 AM 1

Thailand – Salah satu dosen Telkom University yang juga menjabat sebagai Direktur Advanced Wireless Technology (AdWiTech), Dr. Eng. Khoirul Anwar, ST., M.Eng. menjadi delegasi Negara Kesatuan Republik Indonesia untuk menghadiri 24th Meeting of APT Wireless Group di Bangkok, Thailand.

Beliau terpilih menjadi Chairman di Asia Pacific Wireless Group of Services and Applications. Anwar mengatakan bahwa dirinya membawahi 4 task group di dalam pertemuan tersebut.

โ€œSaya membawahi empat task group, yaitu Modern Satellite and Application; Aeronatics and Maritime; Public Protection and Disaster Relief; dan Railway Radio Communications.โ€ ungkapnya.

โ€œSelasa (19/9) saya akan bertemu dengan perusahaan Railway disini. Untuk menindaklanjuti rencana pemerintah Indonesia dalam pembangunan keceta cepat Bandung-Jakarta, dan Jakarta-Surabaya, mohon doanya dari rekan-rekan semuaโ€ tambahnya.

Anwar akan berada di Thailand hingga 24 September nanti, setelah lebih dulu memimpin sidang pada acara tersebut hari Senin (18/9), Kamis (20/9), dan Jumat (21/9).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *