Telkom University (Tel-U) menggelar upacara bendera dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional (HARDIKNAS) tahun 2023 pada selasa (2/5). Kegiatan ini dilaksanakan di Lapangan Gd. Pelampong (GSG) Telkom University dan diikuti oleh seluruh sivitas akademika Telkom University yang menggunakan pakaian adat daerah sebagai bentuk penguatan rasa cinta kepada tanah air Indonesia.
Hardiknas tahun ini mengusung tema โBergerak Bersama Semarakkan Merdeka Belajarโ. Tema ini merupakan sebuah semangat akan banyaknya perubahan besar dalam tiga tahun terakhir dan menggencarkan banyaknya program yang mewadahi pelajar dan pengajar.ย
Pada acara ini, Rektor Telkom University, Prof. Dr. Adiwijaya hadir sebagai pembina upacara dan menyampaikan amanat Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Republik Indonesia dalam Peringatan Hari Pendidikan Nasional 2023.ย
โDengan diluncurkannya program Merdeka Belajar dapat memperkuat cita-cita tokoh pendidikan Ki Hajar Dewantara dan memberikan kesempatan bagi anak-anak untuk belajar dengan lebih tenang, meningkatkan kualitas layanan pendidikan, dan memberikan kebebasan bagi guru untuk berinovasi.โ ujar Adiwijaya
Selain itu juga, penting bagi para pelajar dan pengajar Tel-U untuk bersama-sama merefleksikan tantangan yang akan dihadapi dan merencanakan arah perjalanan pendidikan ke depan dengan terus melakukan kontribusi bagi bangsa.
โTelkom University senantiasa berusaha untuk melampaui standar nasional pendidikan tinggi dengan memperkuat pergerakan untuk membawa indonesia melompat ke masa depan dengan pendidikan yang merdeka dan mampu berkontribusi melalui riset dan inovasi.โ ujar Adiwijaya.
Usai melaksanakan upacara bendera, seluruh sivitas akademika Tel-U melanjutkan kegiatan Halal Bi Halal di Gd. Serbaguna Tel-U untuk mempererat silaturahmi serta sharing knowledge yang disampaikan oleh Dosen UIN Syarif Hidayatullah Jakarta K.H. M. Cholil Nafis, Lc., M.A., Ph.D.ย
Penulis: Selfina Anesti | Editor: Daris Maulana | Foto: Public Relations