Dukung Produk Inovasi Kampus, BTP Adakan Seminar dan Sosialisasi Komersialisasi Hasil Riset Berbentuk Kekayaan Intelektual 

Sosialisasi HAKI BTP Tel U

Dalam rangka menuju Roadmap Telkom University (Tel-U) menjadi “Global Entrepreneurial University” di Tahun 2038, Direktorat Bandung Techno Park (BTP) melalui Unit KI (Kekayaan Intelektual) dan Transfer Teknologi menggelar kegiatan Seminar dan Sosialisasi Komersialisasi Hasil Riset Berbentuk Kekayaan Intelektual di Ruang Multimedia lantai 2, Gedung Bangkit (Rektorat) Tel-U, pada Rabu (13/9). 

Kegiatan ini merupakan langkah awal dalam membekali sivitas akademika guna memahami ruang lingkup transfer teknologi berupa komersialisasi berbasis kekayaan intelektual serta kebermanfaatannya bagi inovator, departemen pengusul, hingga universitas.  

Rektor Tel-U, Prof. Dr. Adiwijaya dalam sambutan yang disampaikan melalui video menyampaikan bahwa kegiatan ini diharapkan dapat menginspirasi langkah-langkah lebih lanjut dalam mengkomersialisasi hasil riset sehingga mampu memberi manfaat seluas-luasnya untuk bangsa, masyarakat, industri, pemerintah, serta komunitas.  

“Inovasi adalah kunci pertumbuhan dan kemajuan dalam masyarakat dan bangsa kita. Kekayaan intelektual hasil dari penelitian dan kreativitas kita bersama adalah aset berharga yang harus kita pelihara dan manfaatkan sebaik mungkin. Kegiatan ini adalah langkah penting dalam menjembatani pemahaman atas pemanfaatan kekayaan intelektual tersebut,” ungkap Adiwijaya.  

Turut diundang pada kegiatan ini Wakil Rektor Bidang Riset, Inovasi, dan Kerja Sama, Dr. Rina Puji Astuti untuk menyampaikan sambutan. Meskipun tidak dapat hadir secara langsung, Rina memaparkan pentingnya pengembangan perekonomian berbasis pengetahuan melalui inovasi hasil riset berbentuk kekayaan intelektual.  

Acara kemudian dilanjutkan dengan sesi seremonial penandatanganan perjanjian lisensi industri bersama mitra (Igracias, Eazy, Traino, dan WFS) serta penyampaian laporan kegiatan dari penanggung jawab kegiatan, Manager Solusi Teknologi BTP, Dr. Istikmal.  

Pada kegiatan ini pula disampaikan sosialisasi peraturan universitas terkait pedoman pengelolaan, pemanfaatan, dan komersialisasi kekayaan intelektual di lingkungan Telkom University serta diskusi panel. Diskusi dipandu oleh Manager Marketing BTP, Heppy Millanyani, Ph.D sebagai moderator dengan dihadiri empat narasumber, yakni Direktur BTP Dr. Koredianto Usman, Manager Technology Transfer Office PT Bhakti Unggul Teknovasi Eko Rahayu, S.T., M.T., Ketua SDGs Collaboration Center Dr. Runik Machfiroh, dan Wakil Dekan Bidang Akademik dan Dukungan Penelitian Fakultas Informatika, Dr. Didit Adytia.  

Acara ditutup dengan launching fitur baru aplikasi industrial licensing MyBTP Tel-U dan pemberian penghargaan Kekayaan Intelektual (KI) Tingkat Fakultas dan industrial licensing. Melalui kegiatan ini diharapkan produk inovasi kampus yang tercipta dapat dialirkan menuju industri maupun masyarakat, baik dalam bentuk komersialisasi maupun pemanfaatan yang bersifat sosial. 

Penulis: Isnaini Amirotu N | Editor: Daris Maulana | Foto: Public Relations 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *