Sensasi Luar Negeri Ada di Telkom University

BANDUNG, TEL-U – Ingin jalan-jalan ke luar negeri tapi belum mampu? Jangan khawatir, jelajahi saja dulu Global Village. Di tempat ini pengujung dimanjakan dengan suasana budaya Amerika, China, India, Ingris, dan Jepang.

Kegiatan dengan tema Around the World ini, merupakan salah satu penerapan salah satu mata kuliah prodi Ilmu Komunikasi, yaitu Marketing Public Relation (MPR). Kegiatan yang melibatkan mahasiswa-mahasiswi Marketing Communication angkatan 2012 serta Tim Dosen Pengampu mata kuliah tersebut digelar di Situ Techno, Telkom University Selasa, (09/12).

Acara diwarnai dengan performing dari masing-masing negara dengan mengusung konsep Edutainment (Edukasi Entartainmnet). Dari konsep Edutainment tersebut, para pengunjung diharapkan mendapat nilai edukasi yang bermanafaat dan mendapat pengetahuan yang lebih mengenai negara-negara tersebut.

Menurut salah satu Tim Teaching, Raden Arie Prasteyo diharapkan apa yang selama ini sudah didapatkan seperti konsep, teori dan model dapat dipraktikkan secara real dalam kehidupan nyata. “Saya ingin mahasiswa punya pengalaman, bukan hanya sekadar pengetahuan saja melainkan ada hasil nyatanya sekaligus melatih team work yang baik,” ujarnya.

Beliau juga berharap agar mahasiswa bisa mendapatkan pengalaman baru yang bernilai yang selama ini tidak didapatkan di kelas. “Semoga berguna bagi masa depan setelah lulus dari Telkom University,” katanya.

Sementara itu Ketua Prodi Ilmu Komunikasi, Rah Utami Nugrahani, berharap mahasiswa dan mahasiwi peserta Global Village ini dapat terus maju dan sukses. “Semoga pengimplementasian dari kegiatan ini membuahkan hasil yang baik yaitu sebuah pengalaman yang berharga dalam kehidupan,” ujarnya (purel/Sarah)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *