Staf Telkom University Hadiri Pelatihan Media Social Marketing

BANDUNG, Telkom University –  Staf Telkom University mengikuti pelatihan Media Social Marketing. Pelatihan yang diselenggarakan di Gedung Magister Mangemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Geger Kalong, Lt.4 ini berlangsung selama tiga hari mulai tanggal 21 – 23 Agustus 2017.

Selama tiga hari peserta yang terdiri dari unit admisi nasional dan internasional serta public relations Telkom University akan menerima materi tentang Search Engine Optimization (SEO), pemanfaatan media social sampai pembuatan konten yang menarik untuk masing-masing media social.

Seluruh materi tersebut akan diberikan oleh Chandra Iman di hari pertama dan Dr. Rulli Nasrullah dihari kedua dan ketiga.

kang Arul sapaan Rulli Nasrullah mengatakan bahwa penggunaan media social dalam memasarkan sebuah produk sudah sangat tepat, karena penetrasi pengguna internet di Indonesia mencapai 132.7 Juta orang.

“ada berbagai alasan orang mengakses internet dan yang paling tinggi adalah terkait update informasi sedangkan untuk kebutuhan pendidikan menempati urutan kelima sebanyak 12.2 juta, oleh karena itu kita harus tau bikin konten-konten yang menyesuaikan dengan prilaku pengguna internet” ucapnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *