Telkom University menggelar International Conference on Global Trends in Academic Research (GTAR) 2014

BALI , TEL-U – Telkom University bekerja sama dengan Global Illuminators menggelar konferensi ilmiah Internasional pada tanggal 2-3 Juni 2014 yang diberi tajuk “Global Trend on Academic Research (GTAR) 2014”.

Konferensi yang digelar di Hotel Pan Pacific Nirwana Bali diikuti oleh sebanyak 479 pemakalah dari delapan belas negara. Selain itu sebanyak tiga belas professor dan associate professor juga turut berkontribusi dalam konferensi ini. Konferensi ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan Dies Natalis I Telkom University.

Hadir dalam acara pembukaan sekaligus menjadi keynote speaker Rektor Telkom University, Prof. Mochamad Ashari, Ph.D. Dalam pidatonya beliau menguraikan tentang pengembangan energi terbarukan di pulau Sumatera Indonesia. Keynote speaker lainnya adalah Prof. Zamri Mohamed, dekan Sekolah Perdana Kebijakan Sains, Teknologi , dan Inovasi Universiti Tekonologi Malaysia (UTM).

Selain itu hadir pula Wakil Rektor IV Telkom University, Dr. Yahya Arwiyah,M.H,  yang juga bertindak sebagai Conference President, bersama Direktur Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Telkom University, Dr. Palti Marulitua Sitorus, M.M.

Peserta terbanyak datang dari Malaysia sebanyak 341 akademisi, dan terbanyak berikutnya datang dari Indonesia sebanyak 46 akademisi. Peserta dari dalam negeri berasal dari 11 perguruan tinggi, dimana akademisi dari Telkom University tercatat paling banyak berpartisipasi, yaitu sebanyak 18 orang. Melalui kegiatan ini diharapkan dapat mengokohkan arah Telkom University sebagai Research University.  (Purel / CPR )

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *