Warga Bandung Antusias Melihat Robot Menari

BANDUNG, TEL-U – Sebagian warga Bandung yang tengah beraktivitas di Car Free Day Jalan Juanda Bandung, Minggu (16/10) pagi tampak antusias menyaksikan sepasang robot berlenggak-lenggok melakukan tari topeng. Robot setinggi 60 centimeter itu merupakan karya mahasiswa Robotic Telkom University (Tel-U).

Penampilan robot ini merupakan salah satu acara menarik yang digelar Tel-U untuk mempromosikan Bandung ICT Expo dan Anja 2016. Perhelatan puncak acara ulang tahun ketiga (3rd Anniversary) Tel-U ini diselenggarakan Rabu – Jumat (19-21/10) di Telkom University Convention Hall (TUCH).

Selain robot ini, komunitas Cosplay Tel-U juga ikut serta memeriahkan acara promosi ini. Di penghujung acara, Ukeba Squad berhasil menghibur dan membuat warga Bandung yang datang ke CFD turut bergoyang mengikuti irama lagu.

Sepasang robot itu juga akan ditampilkan pada acara pembukaan Bandung ICT Expo & ANJA 2016. Direncanakan, Menteri Riset, Teknologi, dan Perguruan TInggi (Menristekdikti) Prof Muhammad Nasir akan membuka acara bersama Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan dan sejumlah tokoh lainnya.

Ketua Pelaksana 3rd Anniversary Tel-U, Dr. Ir. Dida Dyah Damayanti, M.EngSC menuturkan, Bandung ICT Expo & Anja 2016 menyuguhkan konten-konten yang menarik yang berhubungan dengan Information & Communication Technology (ICT). Di antaranya pameran hardware terbaru, start up yang berbasis ICT, travel fair, dan lain sebagainya.

Bandung ICT Expo dan Anja 2016 juga merupakan kewajiban dari Telkom University untuk berkontribusi secara nasional dengan menampilkan teknologi terbaru dalam dunia ICT. “Jadi orang-orang yang datang ke Bandung ICT Expo & Anja 2016 bisa memperbarui informasi mengenai teknologi terbaru di bidang ICT,” ujar Dida. (purel/ead)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *