Search Results for :

Gubernur Jawa Barat menerima audiensi Tel-U

BANDUNG Tel-U : Pagi ini Yayasan Pendidikan Telkom (YPT) dan Telkom University (Tel-U) berkesempatan beraudiensi dengan Gubernur Jawa Barat di Gedung Pakuan, Jumat (04/10/2013). Sebelum audiensi dimulai, Kepala Dinas Komunikasi Informatika Pemprov Jabar Dr. Dudi Sudradjat Abdurachim berbincang dengan Ketua YPT Johni Girsang, yang didampingi Wakil Rektor 4 Tel-U Dr. M. Yahya Arwiyah, Direktur Bisnis dan Kerjasama Sonny Sasongko, Direktur Dikdasmen YPT Imelda Tirra Usnadibrata, Direktur General Affair YPT Dedi Supriadi, Dekan Fakultas Ekonomi Bisnis Tel-U Dr. Husni Amani, dan Kabag Sekpim Tel-U Dwi Joko Purnomo.

Pekan Ilmiah Mahasiswa Tel-U (PIMTel-U)

Untuk meningkatkan prestasi mahasiswa Telkom University pada ajang Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional 2014 (PIMNAS 2014), maka diperlukan kompetisi serupa di level universitas yaitu Pekan Ilmiah Mahasiswa Tel-U (disingkat PIMTel-U).

PIMTel-U merupakan mekanisme penyaringan Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) di level universitas yang akan meningkatkan kualitas proposal, pelaksanaan dan laporan akhir dari PKM kontingen Telkom University pada ajang Final PIMNAS 2014. Penjelasan detail dan timeline tentang PIMTel-U bisa dilihat pada file Jadwal Sosialisasi dan Panduan PKM di akhir postingan ini.

Kepada seluruh mahasiswa Telkom University yang ingin bergabung dalam PIMTel-U, silahkan isi form pendaftaran di link berikut
Form Pendaftaran PIMNAS 2014

Download
    Logo Telkom University

  1. Panduan PKM 2013
  2. Sosialisasi PIMNAS
  3. Jadwal Sosialisasi PKM
  4. Daftar Peserta PIMNAS 2013
  5. Template Cover dan Pengesahan Proposal PIMNAS
  6. Contoh Proposal PKM Final
  7. Panduan Pengubahan Proposal TA PA Menjadi Proposal PKM

Sekian, terima kasih (Bagian Kemahasiswaan Telkom University)

Telkom University Pamerkan Karya Mahasiswa di De Syukron 2013

BANDUNG- telkomuniversity.ac.id- Telkom University memamerkan karya mahasiswanya dalam gelaran Pameran Jawa Barat De Syukron Semarak Pesta Rakyat, Sabtu (14/09/2013). De Syukron merupakan perhelatan akbar dalam rangka memperingati hari jadi Jawa Barat ke-68.  Karya-karya yang dipamerkan di antaranya Robot Automer, Object Follower, Azkaizan, Colour Tracking, Quatcopter, Espistolero, Robot Arjuna, Mobil Listrik, Robot pemadam api berkaki dan beroda, Lukisan, Film, Animasi, Desain dan lain-lain. De Syukron resmi dibuka oleh Wakil Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar di halaman gedung Sate.

Fakultas Ekonomi dan Bisnis Telkom University Jajaki CoE ITU

BANGKOK, TEBS Telkom University – Meski baru berdiri, Telkom University (Tel-U) sudah memiliki ancang-ancang menjadi Center of Excellence (CoE) di bidang telekomunikasi sesuai dengan core business-nya. Untuk itu, keikutsertaan universitas ini dalam berbagai event internasional terus ditingkatkan, salah satunya dengan International Telecommunication Union (ITU). Partisipasi ini diwakili Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Tel-U yang sudah dilakukan jauh sebelum Tel-U berdiri. Senin (16/9/2013), tim dari FEB Tel-U menghadiri “7th International Telecommunication Union (ITU) Asia Pacific Centres of Excellence Management Committee Meeting “ di Bangkok, Thailand.

Siswa-siswi Al Kahfi Kunjungi TES Telkom University

BANDUNG-TES Telkom University. Siswa-siswi Al Kahfi tiba di Telkom Engineering School (TES)  Telkom University, Senin (16/09/2013). Kedatangan mereka disambut baik oleh Asisten Manager Public Relation TES Telkom University, Ahmad Syukur dan Ketua Departemen Elekronik dan Komunikasi, Ir. Ali Muayadi, MSc.,PhD, di Ruang Multimedia Telkom University.

Akademi Farmasi ISFI   Kunjungi   Fakultas Teknik Telkom University

BANDUNG-telkomuniversity.ac.id.Akademi Farmasi ISFI   mengunjungi   Fakultas Teknik Telkom University, Selasa (10/9/2013).  Kedatangannya disambut oleh Asisten Manager Public Relation Fakultas Teknik Telkom University, Ahmad Syukur dan Asisten Manager Layanan Informasi Non Akademik Yuli Adam Prasetyo, di Gedung D Fakultas Teknik.

Hibah e-Learning Fakultas Teknik Telkom University untuk CeLOE

BANDUNG- telkomuniversity.ac.id. Dosen Fakultas Teknik Telkom University mengikuti kegiatan workshop Centre e-Learning and Open Education (CeLOE). Program CeLOE merupakan tindak lanjut dana hibah Fakultas Teknik untuk pengembangan e-learning yang besarnya sekitar 1,1 milyar rupiah. Salah satunya pendanaan bagi dosen untuk pembuatan konten i-caring.