Dua Bidang Ilmu Telkom University Masuk Peringkat QS

peringkat QS by subject

BANDUNG, Telkom University – Lembaga pemeringkatan perguruan tinggi QS World University Rankings (QS WUR) kembali mengeluarkan daftar perguruan tinggi yang dianggap paling unggul berdasarkan kelompok bidang ilmu (by Subject)

QS (Quacquarelli Symonds), merupakan lembaga pemeringkat universitas dunia yang berbasis di London, Inggris, menggunakan penilaian berdasarkan sistem evaluasi rating terkait inovasi, keterbukaan, layanan pendidikan yang meliputi penelitian dan pengajaran, kebermanfaatan terhadap masyarakat sekitar (community service), dan juga terkait dukungan sumber daya.

Mengutip dalam situs resmi topuniversities.com, pemeringkatan QS universitas di dunia berdasarkan bidang ilmu mencakup 51 disiplin ilmu, yang dikelompokan ke dalam lima bidang subject yang luas. Pemeringkatan ini disusun setiap tahun guna membantu calon mahasiswa mengidentifikasi universitas terkemuka dalam bidang ilmu tertentu.

Pada pemeringkatan yang dikeluarkan QS WUR diawal tahun 2023 ini, Tel-U berhasil masuk peringkat 551-600 dunia dan peringkat ke-6 di Indonesia untuk bidang ilmu Computer Science (Teknik Komputer) dan Information System (Sistem Informasi).

QS WUR 2022 merilis bahwa Telkom University meraih overall score di angka 49.8. Hasil skor tersebut berdasarkan beberapa penilaian diantaranya: Academic Reputation (18.7); Employer Reputation (16.3); Citation per Paper (8.05); H-Index Citations(6.69).

Prof. Adiwijaya menyampaikan rasa syukur dan terima kasihnya untuk semua tim yang selama ini berkontribusi, “Ini adalah hasil kolektif, dari semua stakeholder terlibat, pegawai, para peneliti, Dosen dan mahasiswa, ini adalah penilaian untuk semua, dan kami mensyukuri dengan terus tumbuh dan tak berhenti berinovasi, untuk pendidikan yang memajukan Indonesia” ujarnya.

Penulis: Adrian | Editor: Daris Maulana | Foto: Public Relations

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *