Agus Sutiono Berbagi Pengalaman Kepada Para Alumni dan Mahasiswa

04 26 Agus Sutiono Berbagi Pengalaman Kepada Para Alumni dan Mahasiswa

BANDUNG, Telkom University – Sharing Ramadhan Telkom University bekerjasama dengan FAST  bersama para alumni masih terus berlangsung, di hari ke-3 pelaksanaan nya, kali ini  Agus Sutiono Pamuji alumni Teknik Elektro 94 akan membagikan pengalaman nya selama bekerja diluar Indonesia.

Saat ini Agus bekerjsa sebagai Consulting Principal at Amdocs – Center of Excellence Lead, Philippines. Dalam sharing Agus memberikan pengalaman nya bagaimana agar para mahasiswa atau  alumni yang baru lulus ingin bekerja diluar negeri ataupun ingin melanjutkan Pendidikan di luar.

“Untuk para mahasiswa yang ingin bekerja di industry global, hal yang pertama harus dilakukan adalah harus bisa beradaptasi dengan baik, dan hal yang harus dimiliki adalah harus memiliki global contact relationship, dan terus di maintain, saat ini kan alumni Telkom University sudah banyak yang berkerja diluar negeri, jalin hubungan dengan mereka agar kedepan bisa terbuka peluang nya.” Ucapnya.

Agus yang pernah tergabung dalam senat divisi penelitian dan pengembangan Telkom University tahun 94 (STT saat itu) mengatakan bahwa jangan pernah malu untuk mencoba dan teruslah menjalin pertemanan seluas-luasnya hal itu akan membuka jalan di dunia pekerjaan.

“Waktu zaman kuliah saya banyak mengikuti kegiatan, mulai dari HIMATEL, UKM hingga assistant laboratorium, darisitu saya ingin menjalin koneksi yang baik dengan semua orang, jangan malu untuk mencoba hal-hal baru, teruslah belajar hal baru.” Ucapnya.