Telkom University Choir Raih Sederet Penghargaan di Italia

Telkom University Choir

Florence – Telkom University, Telkom University Choir (Tel-U Choir) kembali harumkan nama Telkom University dan Indonesia setelah dinobatkan sebagai Grand Prix Champion dengan memborong 10 penghargaan dan 3 medali emas pada ajang kompetisi taraf internasional “2nd Botticelli International Choral Festival” di Florence, Italia yang diselenggarakan oleh Florence Choral. Kompetisi ini diselenggarakan pada tanggal 9 hingga 12 Oktober 2022.

Sebagai satu-satunya perwakilan dari Asia, Tel-U Choir tampil memukau dengan balutan kostum megah serta tarian indah yang membawa identitas budaya Indonesia di hadapan 4 dewan juri yaitu: Leonardo Sagliocca, Giulia Boschi, Andrea Portera, dan Davide Siega.

Benediktus Rafael, ketua tim keberangkatan, mengungkapkan bahwa hal ini tidak mungkin dapat tercapai tanpa kerja keras dan pengorbanan dari setiap orang serta dukungan dari berbagai pihak. Ia sangat bersyukur dan bangga atas pencapaian yang telah Tel-U Choir raih ini.

“Dengan ini Telkom University Choir ingin mengucapkan terima kasih atas doa serta dukungan dari pihak – pihak yang terlibat. Semoga kami dapat terus mengharumkan nama Indonesia dengan prestasi kami lainnya.” Ungkap Benediktus.

Selain berkompetisi pada 2nd Botticelli International Choral Festival, Tel-U Choir juga berkesempatan menggelar konser di beberapa tempat di Florence, seperti Chiesa di Santa Monaca, Chiesa di Ognissanti, Basilica della Santissima Annunziata, dan Basilica di Santa Trinita yang dimulai sejak tanggal 9-12 Oktober 2022.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *